Pengertian dan Konsep Demografi - Imigrasi, Emigrasi, dan Transmigrasi

Hai teman-teman semuanya! kembali lagi dalam blog geografi edukasi 🌏, kali ini kita akan membahas salah satu bagian dari geografi manusia, yakni demografi. Nah, kalian tau gak apa itu demografi? yuk, supaya makin paham dan ahli, mari kita bahas! 😉 

Sumber: Pixabay.com

Pengertian dan Konsep Demografi 👪

Secara bahasa, demografi berasal dari kata demos dan graphien, demos sendiri bermakna kumpulan masyarakat (people) dan graphien yang bermakna penjelasan (describe). Oleh karena itu, demografi dapat kita artikan sebagai ilmu yang mempelajari tentang penduduk, baik dari segi komposisi, jumlah, persebaran, dan perubahan dari penduduk. 

Pengertian Demografi menurut Beberapa Ahli 🎓

1. Philip M Hauser & Duddley Duncan 

Philip M Hauser dan Duddley Duncan, menyatakan bahwa demografi adalah ilmu yang mempelajari jumlah, persebaran, teritorial (wilayah), dan komposisi penduduk beserta dengan perubahan-perubahan dan sebab-sebab terjadinya perubahan penduduk. Perubahan-perubahan dalam segi jumlah, persebaran, teritorial, dan komposisi penduduk itu dapat disebabkan oleh kelahiran (natalitas), kematian (mortalitas), perpindahan penduduk (migrasi), serta mobilitas penduduk (dalam hal ini seperti perubahan status sosial). 

2. Multilingual Demographic Dictionary 

Demografi merupakan ilmu yang mempelajari tentang penduduk dalam suatu wilayah dan memfokuskan kajiannya dalam jumlah, struktur (komposisi penduduk), dan perkembangan atau perubahan penduduk. 

3. Hardywinoto dan Setiabudhi 

Menurut Hardywinoto dan Setiabudhi (2005), demografi adalah studi kependudukan yang mencakup berbagai hal seperti jumlah, persentasi kenaikan, jenis kelamin, umur, pekerjaan, kesehatan, angka kelahiran, gaya hidup dari suatu penduduk, dan lain sebagainya. 


Faktor yang Mempengaruhi Perubahan Struktur Penduduk 📊

Nah, setelah membaca dan memahami beberapa pengertian di atas, tentu teman-teman sempat berpikir, apa aja sih yang mempengaruhi perubahan-perubahan dalam kependudukan atau struktur dari penduduk? ✋, untuk mempelajari lebih lanjut, yuk kita bahas 💯

1. Kelahiran (Natalitas/Fertilitas) 👶

Salah satu faktor yang berpengaruh dalam struktur penduduk adalah kelahiran atau natalitas. Dalam studi kependudukan, natalitas diartikan sebagai jumlah individu yang dilahirkan per 1000 penduduk. Angka kelahiran dapat juga dibedakan menjadi 3 jenis, yaitu angka kelahiran kasar (crude birth rate) yang menunjukkan rasio jumlah kelahiran hidup dalam suatu populasi penduduk pada suatu tahun tertentu dan jumlah keseluruhan suatu populasi penduduk pada pertengahan tahun yang sama. Selain itu, terdapat pula angka kelahiran umum (general fertility rate) yang menunjukkan jumlah kelahiran pada setiap 1000 wanita pada usia 15 - 49 tahun. Dan yang terakhir adalah angka kelahiran menurut umur (age specific fertility rate), dengan menggunakan perhitungan ini, maka hasil dari perhitungannya cenderung lebih spesifik dan lebih rinci, hal ini dikarenakan rasio ini memperhitungkan angka kelahiran dari setiap 1000 wanita pada rentang usia 15 - 49 tahun, hal ini akan membantu untuk melihat bahwasanya apakah pada rentang usia tertentu (dengan batas antara 15 - 49 tahun) berapa jumlah angka kelahiran yang dihasilkan

2. Kematian (Mortalitas) 👤

Selain kelahiran, faktor lainnya yang mempengaruhi perubahan penduduk adalah kematian (mortalitas), ya, sesuai namanya, kematian ini adalah kondisi ketika tanda-tanda kehidupan pada tubuh manusia sudah hilang secara permanen baik itu denyut jantung berhenti, tubuh tidak bergerak, tidak bernapas, dan lain sebagainya. Lantas, apa aja penyebab-penyebab yang mendukung tingginya angka kematian? yuk, kita list di bawah ini 📝
  1. Tingginya angka kriminalitas 
  2. Terjadinya peperangan 
  3. Wabah penyakit 
  4. Bencana alam 
  5. Fasilitas kesehatan (faskes) yang tidak mencukupi dan peralatan medis yang sedikit

3. Migrasi (Perpidahan Penduduk) 🛬

Sesuai namanya, migrasi atau perpindahan penduduk merupakan proses berpindahnya penduduk dari suatu tempat ke tempat yang lainnya 🛫. Proses migrasi secara umum dapat dijelaskan sebagai berikut:
  1. Imigrasi 🚀
    imigrasi merupakan masuknya penduduk dari luar negeri ke dalam negeri. Beberapa faktor yang berpengaruh terhadap terjadinya imigrasi seperti faktor sosial-budaya, pendidikan, ekonomi, dan lain-lainnya. 

  2. Emigrasi 🚞
    Kebalikan dari imigrasi, emigrasi adalah proses perpindahan penduduk dari negara asal ke luar negeri. Konsepnya sederhana, apabila imigrasi menetap pada wilayah baru, sedangkan emigrasi berarti meninggalkan wilayah asal. 

  3. Transmigrasi 🚉
    Mungkin teman-teman sudah mengetahui penerapan transmigrasi di Indonesia, transmigrasi adalah perpindahan penduduk dari suatu wilayah yang padat penduduknya ke wilayah yang jarang-jarang penduduknya. Beberapa penerapan transmigrasi di Indonesia terjadi pada zaman Kolonial Belanda pada awal abad ke-19 (Penduduk di Pulau Jawa dipindahkan ke Sumatra untuk tenaga kerja perkebunan) dan pada tahun 1979 dan 1984 di mana sekitar 500 ribuan keluarga pindah tempat tinggal melalui program transmigrasi ini. 

Oke teman-teman!, seperti itulah pengertian dan konsep demografi, pemahaman mengenai kependudukan akan membantu kita semua dalam mengkaji berbagai perubahan-perubahan yang terjadi dari suatu masa ke masa lainnya. Pemahaman mengenai wawasan kependudukan juga dapat menjadi bahan untuk perumusan kebijakan publik sehingga akan menghasilkan kebijakan yang efektif, efisien, dan implementatif kepada masyarakat. Apabila ada yang ingin didiskusikan lebih jauh, yuk silakan komen di bawah, terima kasih 😎👍





Referensi 💬 

Mantra, Ida Bagoes. 2000. Demografi Umum. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Badan Pusat Statistik. Tanpa Tahun. Angka Kelahiran Umum (General Fertility Rate/GFR). Diambil dari: https://sirusa.bps.go.id/sirusa/index.php/indikator/1158. (11 Januari 2022)

Badan Pusat Statistik. Tanpa Tahun. Angka Kelahiran menurut Umur (ASFR). Diambil dari: https://sirusa.bps.go.id/sirusa/index.php/indikator/34. (11 Januari 2022)

World Health Organization. Tanpa Tahun. Crude Birth Rate. Diambil dari: https://www.who.int/data/gho/indicator-metadata-registry/imr-details/1139. (11 Januari 2022)

Kristina. 2021. Dinamika Penduduk: Pengertian dan Faktor yang Mempengaruhi. Diambil dari: https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-5706600/dinamika-penduduk-pengertian-dan-faktor-yang-mempengaruhi. (11 Januari 2022)





No comments